Pages

Friday 30 September 2016

Pelatihan Peningkatan Kapabilitas Petugas Tanaman Semusim Dalam Budidaya Tebu


              Pada hari Kamis, 8 September 2016 Pusat Penelitian Gula bekerja sama dengan P3GI Pasuruan mengadakan pelatihan dengan peserta dari Direktorat Jenderal Perkebunan - Pusat yang berjumlah 30 peserta dan 6 official Dirjenbun. Pelatihan ini untuk memberikan wawasan bagi peserta pelatihan. 
          

               
            Pusat Penelitian Gula memberikan wawasan kepada peserta dengan berbagai percobaan penelitian yaitu trash management, penggunaan alat penetograph (untuk mengetahui kepadatan tanah), penggunaan alat tensiometer (untuk mengetahui kelengasan tanah) dan penggunaan alat piezometer (pengamatan muka air tanah), percobaan meiosi (tanaman tumpang sari), serta pemaparan di laboratorium kultur jaringan dan Hot Water Treatment (HWT). Dengan memberikan wawasan tersebut diharapkan peserta pelatihan mampu mengembangkan di tempat kerjanya. (ynd)